Damai Putra Group menggelar event bergengsi bertajuk "Grand Launching National Campaign 2024" pada hari Selasa, 30 April di Hutan Kota by Plataran. Acara yang dihadiri oleh sejumlah media, partner bisnis, dan tamu undangan terpilih ini diawali dengan welcoming speech dari Bapak Alim Gunadi selaku Chief Executive Officer Damai Putra Group. Acara berlanjut ke agenda utama acara hari ini, yakni memperkenalkan program terbaru Damai Putra Group yang bertajuk "Seal The Deal". Ditandai dengan pemutaran video dan juga logo reveal “Seal The Deal” untuk pertama kalinya. Guna memberikan wawasan mengenai program tersebut, Bapak Binsar Pandiangan, selaku Chief Sales & Marketing Officer, memaparkan secara rinci konsep serta manfaat yang dapat dinikmati oleh peserta program "Seal The Deal".
Acara kemudian berlanjut dengan momentum penting penandatanganan MOU bersama belasan bank partners. Langkah ini menandai komitmen bersama dalam mewujudkan visi program "Seal The Deal" untuk memberikan solusi terbaik bagi konsumen. Untuk memberikan informasi lebih detail, para jurnalis diberi kesempatan untuk mengajukan pertanyaan dan mendapatkan informasi lebih lanjut tentang program tersebut langsung dari para pemangku kepentingan utama.
Menutup event, hadir berbagai hiburan, diantaranya Komika Heri Horeh berhasil mengocok perut para tamu undangan dengan lawakan-lawakannya yang khas. Sementara itu, live performance yang memukau dari Helena turut memeriahkan suasana. Tidak ketinggalan, door prize bagi tamu undangan turut disiapkan sebagai bentuk apresiasi atas kehadiran mereka.
Dengan suksesnya "Grand Launching National Campaign 2024", Damai Putra Group kembali menegaskan posisinya sebagai pemimpin industri dengan inovasi-inovasi terbaru yang mereka tawarkan. Program "Seal The Deal" diharapkan menjadi solusi yang efektif dan menguntungkan bagi semua pihak yang terlibat dalam dunia bisnis properti.
Perkembangan teknologi telah membawa perubahan signifikan dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk dalam industri properti. Salah satu inovasi terbaru yang kini diterapkan adalah e-Sertifikat, yang bertujuan untuk mempermudah dan mempercepat proses transaksi properti di Indonesia.
Bekasi Marathon 2025 kembali digelar di Kota Harapan Indah, menghadirkan ajang lari bergengsi yang menawarkan pengalaman tak terlupakan bagi para peserta.
Damai Putra Group resmi memperkenalkan dua fasilitas baru di kawasan Tera Damai
Minggu, 19 Januari 2025, menjadi momen bersejarah bagi Damai Putra Group dengan peluncuran Exclusive Presale of Hoshi, hunian modern bernuansa Jepang yang terletak di Cluster Asera Nishi, Kota Harapan Indah.